Review Lengkap Tablet Pertama Oppo, Pad Air

- Sabtu, 31 Desember 2022 15:00 WIB
Review Lengkap Tablet Pertama Oppo, Pad Air
Istimewa
Oppo Air Pad

Namun, fitur ini tidak mendukung semua aplikasi. Ketika dicoba untuk Netflix, mode Split Screen tak bisa digunakan. Jika ingin tetap nonton sambil mengakses layanan lain sebagai background, bisa memanfaatkan Floating Window.

Dari sederet fitur produktivitas pada Oppo Pad Air yang disokong sistem operasi ColorOS 12.1, fitur Multi-Screen Connect adalah primadonanya. Fitur ini memungkinkan konektivitas dengan HP, sehingga layar HP muncul di layar Pad Air.

Fungsinya untuk transfer teks dan file antara HP dan tablet. Fitur ini sangat berguna bagi jurnalis seperti kami yang terkadang butuh memindahkan teks hasil ketik cepat dari HP ke tablet.

Bisa pula untuk yang bekerja di industri kreatif dan ingin memindahkan catatan di HP ke slide presentasi. Bukan cuma teks, transfer file berupa foto dan video pun bisa dilakukan dengan metode drag-and-drop dari layar HP ke tablet.

Namun, perlu dicatat bahwa fitur Multi-Screen Connect ini hanya berlaku untuk ekosistem Oppo saja. Artinya, cuma bisa digunakan dengan HP Oppo tertentu. Tim CNBC Indonesia sendiri menggunakan Oppo Reno 8 5G.

Cara menghubungkannya menggunakan koneksi WiFi dan Bluetooth. Lalu aktifkan fitur Multi-Screen Connect di Pad Air dan HP Oppo. Perlu dicatat, koneksi yang seamless untuk menghubungkan dua perangkat ini memerlukan jaringan di frekuensi 5 GHz. Ketika dicoba di frekuensi 2,4 GHz, layar Pad Air akan menyuruh ganti frekuensi jaringan karena dikhawatirkan pengalaman Multi-Screen Connect tidak maksimal.

Perangkat lain yang melengkapi ekosistem produktivitas Pad Air adalah Smart Keyboard hasil kolaborasi Oppo dan Rapoo. Keyboard yang menyatu dengan case ini membutuhkan koneksi Bluetooth untuk terhubung.

Kinerjanya lumayan responsif untuk dipakai mengetik. Tim CNBC Indonesia menggunakan Smart Keyboard ini untuk mengetik 2 artikel dalam waktu kurang lebih 1 jam. Rasanya nyaman dan tidak bikin jari capek meski mengusung desain tuts keyboard ceper.

Advertisement
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru