Bhayangkari Sumut Bantu Masyarakat Terdampak Banjir di Tebing Tinggi

Redaksi - Selasa, 15 Oktober 2024 21:30 WIB
Bhayangkari Sumut Bantu Masyarakat Terdampak Banjir di Tebing Tinggi
bulat.co.id -TEBING TINGGI-Hujan deras selama seminggu menyebabkan banjir besar di Kota Tebing Tinggi hingga Selasa (15/10/2024).

Air Sungai Bahilang meluap, menggenangi jalan-jalan dan rumah-rumah penduduk.

Advertisement

Di bantaran sungai, seorang ibu menangis histeris memanggil nama anaknya yang hilang terseret arus.

Baca Juga:

Banjir menelan banyak korban, termasuk seorang anak kecil yang hilang terseret arus Sungai Bahilang.

Tim SAR dari Batalyon B Sat Brimob Polda Sumut diturunkan untuk pencarian korban dan bantuan sosial.

Suara sirene mobil Brimob terdengar mendekat. Tim SAR Batalyon B Sat Brimob Polda Sumut, dipimpin oleh Iptu Horas Batu Bara, segera turun ke lokasi.

Editor
: Dedi S
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru