Bukan Jokowi! Sri Mulyani Ungkap Sosok Ini Yang Akan Umumkan Kenaikan Gaji ASN 2025
Menurut Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, rencana kenaikan gaji PNS tersebut akan diumumkan langsung oleh presiden terpilih Prabowo Subianto.
Hal ini diungkapkan oleh Sri Mulyani setelah selesai mengikuti Rapat Terbatas dengan Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Jakarta pada Senin, 5 Agustus 2024.
Baca Juga:
Sri Mulyani tidak menyebutkan secara spesifik mengenai substansi RAPBN Tahun 2025, karena akan disampaikan oleh Presiden Jokowi pada 16 Agustus dalam Sidang Paripurna DPR.
"Seperti diketahui, bahwa RAPBN 2025 disusun oleh presiden dan pemerintahan sekarang, yang nanti akan dilaksanakan oleh pemerintah terpilih yaitu presiden dan wapres serta kabinet terpilih," ungkap Sri Mulyani.
Selain itu, dalam penyusunan RAPBN Tahun 2025, Sri Mulyani sudah menyampaikan kepada Presiden Jokowi dan presiden terpilih Prabowo mengenai berbagai potensi yang dapat menggangu APBN 2025.
Terlebih, Sri Mulyani juga mengatakan baik tim Prabowo dan menteri para Jokowi masih berkomunikasi terutama mengenai ekonomi dan anggaran.
Saat disinggung mengenai rincian anggaran program makan bergizi gratis, Sri Mulyani bocorkan total anggaran tersebut.
"Sampai saat ini yang kita sudah mendapatkan arahan dari presiden saat ini dan presiden terpilih adalah total anggarannya Rp71 triliun. Mengenai detailnya nanti adalah bapak presiden terpilih terus melakukan persiapan dengan timnya untuk pelaksanaannya," kata Sri Mulyani.
Pada waktu yang sama, saat dikonfirmasi mengenai kebijakan kenaikan gaji, Sri Mulyani hanya mengatakan hal tersebut akan disampaikan oleh Prabowo langsung.
"Nanti juga presiden terpilih akan menyampaikan, ya," tutur Sri Mulyani.
Namun saat ditanyakan mengenai kebijakan kenaikan gaji PNS apakah akan diumumkan pada tanggal 16 Agustus bersama Jokowi, Sri Mulyani hanya menjawab akan melihat di APBN dan kesepakatan presiden terpilih dengan presiden saat ini.