Cek Rekening! Dana Bantuan Sosial Rp650.000 dan Rp200.000 Sudah Masuk, BLT Mitigasi Risiko Pangan Juga?

Andy Liany - Selasa, 20 Februari 2024 13:00 WIB
Cek Rekening! Dana Bantuan Sosial Rp650.000 dan Rp200.000 Sudah Masuk, BLT Mitigasi Risiko Pangan Juga?
net
Ilustrasi.
bulat.co.id - Inilah kabar terbaru mengenai saldo bantuan yang baru diterima beberapa Keluarga Penerima Manfaat (KPM) melalui kartu KKS patut disoroti.Sejumlah KPM dari Program Keluarga Harapan (PKH) dan Program Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) mengaku telah mendapatkan transferan saldo pada aplikasi Livin by Mandiri.

Advertisement
Informasi beredar dari kanal YouTube Diary Bansos, KPM melaporkan adanya saldo baru yang masuk ke kartu KKS mereka.

Baca Juga:
Transferan yang masuk itu nominalnya bervariasi, mulai dari Rp200.000 hingga Rp650.000.

Saldo tambahan ini tentunya menjadi angin segar bagi para KPM. Terutama dalam memenuhi kebutuhan ekonomi keluarga mereka.

Perlu diingat, bahwa saldo tersebut diterima oleh dua kelompok KPM yang berbeda.

Pertama, KPM golongan BPNT murni, akan menerima saldo sebesar Rp650.000.

Kedua, KPM golongan PKH murni juga mendapatkan saldo Rp650.000.

Penting untuk dicatat bahwa tidak semua KPM BPNT murni menerima saldo tambahan untuk kedua kalinya.

Menurut pengakuan Diary Bansos tersebut, beberapa KPM masih bingung terutama dalam menentukan apakah itu bantuan PKH, BPNT, atau BLT mitigasi risiko pangan.

Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru