Gas LPG 5,5 Kg dan 12 Kg Turun, Simak Daftar Harga Terbaru Bright Gas di Seluruh Indonesia

Andy Liany - Senin, 27 November 2023 09:38 WIB
Gas LPG 5,5 Kg dan 12 Kg Turun, Simak Daftar Harga Terbaru Bright Gas di Seluruh Indonesia
Ilustrasi
bulat.co.id -Harga liquefied petroleum gas (LPG) nonsubsidi tabung resmi turun per 22 November 2023 lalu.

LPG yang turun di antaranya dengan ukuran 5,5 kilogram (kg) dan 12 kg.

Advertisement

PT Pertamina Patra Niaga melakukan penyesuaian terhadap harga LPG nonsubsidi setelah mengevaluasi tren harga rata-rata publikasi Contract Price Aramco (CPA) dan nilai tukar rupiah pada periode November 2023.

Baca Juga:

"Melihat tren tersebut, Pertamina Patra Niaga memutuskan untuk melakukan evaluasi dan penyesuaian harga seluruh produk LPG nonsubsidi, yakni seluruh varian Bright Gas dan Elpiji berlaku per 22 November 2023," kata Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Irto Ginting melalui siaran pers, dikutip Senin (27/11/2023).

Pertamina menurunkan harga Bright Gas 5,5 kg menjadi Rp90.000 per tabung atau turun Rp6.000.

Sementara itu, harga Bright Gas 12 kg dan Elpiji 12 kg disesuaikan menjadi Rp192.000 per tabung atau turun sebesar Rp12.000 per tabungnya.

Irto menyampaikan, harga tersebut berlaku untuk Pulau Jawa di tingkat penyalur agen resmi Pertamina dan harga per tabung untuk agen di wilayah lainnya akan disesuaikan mengacu kepada harga di Pulau Jawa.

"Penetapan harga baru sudah mengacu kepada regulasi penetapan harga LPG umum sesuai Peraturan Menteri ESDM No. 28 Tahun 2021 tentang Tentang Penyediaan dan Pendistribusian Liquefied Petroleum Gas," ujarnya.

Berikut daftar harga LPG 5,5 kg dan 12 kg di seluruh Indonesia per 22 November 2023:

Aceh

Bright Gas 5,5 kg: Rp94.000 per tabung

Bright Gas 12 kg/Elpiji 12 kg: Rp194.000 per tabung

Sumatra Utara

Bright Gas 5,5 kg: Rp94.000 per tabung

Bright Gas 12 kg/Elpiji 12 kg: Rp194.000 per tabung

Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru