Jelang Pemilu 2024, PPK Perkuat Sinergitas dengan Camat Sunggal

- Senin, 09 Januari 2023 18:00 WIB
Jelang Pemilu 2024, PPK Perkuat Sinergitas dengan Camat Sunggal
bulat.co.id/istimewa


Selain itu, mantan Camat Lubuk Pakam ini juga meminta kepada PPK Sunggal dapat menjaga kondusifitas dari tahapan hingga pemungutan dan penghitungan suara Pemilu 2024 secara bersama-sama. "Sama-sama lah kita jaga, biar tetap kondusif," tuturnya.

Selain itu, dia juga mempersilahkan PPK Sunggal untuk mengusulkan nama-nama calon Sekretaris dan dua orang Staf Sekretariat, agar dapat dikoordinasikan.

Sementara itu, Ketua PPK Sunggal, Uswatun Hasanah Harahap mengatakan pihaknya sebagai penyelenggara Pemilu 2024 akan menjaga kondusifitas di Kecamatan Sunggal bersama Muspika Sunggal.

"Iya kita minta juga kerjasamanya dari pihak Kecamatan Sunggal untuk bersama menjaga kondusifitas selama tahapan Pemilu 2024. Dapat saling berkoordinasi dan bersinergi dalam hal pengusulan Sekretaris dan Sekretariat PPK. Semoga lancar dan pemilih kita meningkat," ujarnya didampingi empat anggota PPK lainnya, M Andi Yusri, Faisal Anani Sinaga, M Arfan Haris dan Heru Saputra.

Advertisement
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru