Dirjen Kementerian Perhubungan Berangkatkan 254 Santri

bulat.co.id - Sebanyak 254 santri mengikuti arus balik gratis ke pondok pesantren mereka di halaman kantor Syahbandar Pelabuhan Sapudi Kabupaten Sumenep, Minggu (30/4/2023).
Mereka diberangkatkan oleh para pejabat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk memfasilitasi kapal khusus balik gratis bagi para santri. Namun, sebelum para santri berangkat terlebih dahulu menggelar doa bersama.
Baca Juga:
"Hari ini saya senang sekali bisa hadir dan melepas keberangkatan kapal latih Bung Tomo dari Sapudi menuju Jangkar Situbondo dengan mengangkut 254 santri gratis," kata Direktur Lalu lintas dan Angkutan Laut (Dirjen Lala) Kementerian Perhubungan, Hendri Genting usai melepas para santri, Minggu (30/4/2023).
Hendri menyebut jumlah pemudik baik dari kalangan santri maupun umum di tahun 2023 mencapai sekitar 123,8 juta jiwa berdasarkan data badan transportasi Kementerian Perhubungan.
"Kapal latih Bung Tomo Poltek Pel Surabaya berangkat dari Pelabuhan Gayam Sapudi pukul 10.00 WIB dan diperkirakan menempuh perjalanan sekitar 5 jam ke Pelabuhan Jangkar, Situbondo," tambahnya.

Santri Ponpes Darul Zakir Alwi Raih Medali Emas Tingkat Nasional, Riau Open Competition 2025

Pj Wali Kota Kota Padangsidimpuan Pimpin Upacara HSN 2024

Peringatan HSN 2024 Ditandai Dengan Pawai Obor

Wabup Adlin Tambunan: Pesantren Pilar Pendidikan Generasi Muda Religius

Pesantren Tahfiz Azhar Center Lepas Santrinya ke Kalimantan
