Meski Harga Daging Ayam Mahal Warga Tetap Antri Membeli

Meski Harga Daging Ayam Mahal Warga Tetap Antri Membeli
- Minggu, 26 Maret 2023 12:55 WIB
Meski Harga Daging Ayam Mahal Warga Tetap Antri Membeli
Foto: bulat.co.id/Ragil Surono
Meski Harga Daging Ayam Mahal Warga Tetap Antri Membeli
bulat.co.id -Memasuki bulan Ramadan 1444 Hijriyah, harga satu kilo daging ayam potong di pasar Bojongbata Pemalang mencapai Rp.40 ribu. Hal ini menurut para pembeli dirasakan mahal mengingat sebelum memasuki bulan puasa harganya hanya Rp.36 ribu untuk satu kilogramnya. Namun demikian antusias pembeli di pasar setempat tidak berkurang walau dirasakan mahal.

Halimah (55) salah satu pembeli ketika di temui tim bulat.co.id mengatakan, walaupun terasa mahal harga ayam potong akan tetapi mau tidak mau dirinya harus membeli dengan alasan menjadi menu wajib makanan berbuka puasa.

"Kasihan anak-anak kalau buka puasa hanya tempe tahu," tuturnya singkat pada Minggu (26/3/2023).

Advertisement
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru