Pupus Harapan Warga, Pejabat Sodong Basari Mengaku Tidak Mampu Perlebar Jalan Setapak

bulat.co.id - Pemerintah Desa (Pemdes) Sodong Basari, Kecamatan Belik, Kabupaten Pemalang, melalui pejabat Kepala Desa, Murodi, mengaku tidak mampu memperlebar jalan setapak milik warga. Hal ini disampaikan pada Jumat, 2 Agustus 2024.
Harapan warga pemilik rumah di ujung jalan setapak di Jalan masuk ke rumah warga di Blok TK Sodong Basari pupus lantaran pelebaran jalan agar bisa dilalui kendaraan roda empat masih terkendala di beberapa lokasi lahan milik warga.
Baca Juga:
Keberadaan pelebaran akses jalan masuk ke ujung gang sangat diperlukan oleh warga yang berlokasi di ujung jalan.
Namun demikian, masih ada kendala dalam pelebarannya.
Hal ini membuat beberapa warga mengadu ke pejabat kepala desa Sodong Basari, Murodi.
"Kami sangat membutuhkan akses jalan masuk agar bisa dilalui kendaraan, gagal ya mobil, namun masih terkendala lahan," tutur Kukuh, warga setempat, kepada wartawan pada Jumat, 2 Agustus 2024.
Pejabat Kepala Desa Sodong Basari, Murodi, mengaku tidak mampu memenuhi permintaan warga.
"Kami yang mohon, cuma minta ganti rugi, pemdes ora kuat," kata Murodi kepada wartawan pada Jumat, 2 Agustus 2024.

Antisipasi Bencana Gempa Bumi, Rutan Pemalang Gelar Simulasi Penyelamatan

Anak -anak di Pemalang Manfaatkan Daun Pisang Untuk Payung Saat Hujan Tiba

Optimis Dapat Mendulang Suara 70 Persen Pada Pilkada, Ratusan Kader PKS Turun Ke Jalan

Dibawah Guyuran Hujan, Program Jumat Berkah Rizal Bawazier Tetap Dilaksanakan

Mobil Kru TV One Dihantam Truk Box ,3 Wartawan Meninggal 2 Luka -luka
