1.445 Jemaah Asal Pamekasan Segera Berangkat Haji

bulat.co.id - Sebanyak 1.445 jemaah haji aal Pamekasan akan diberangkatkan tahun ini. Hal tersebut diungkapkan oleh Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Kemenag Pamekasan, Abdul Halim. Ia menjelaskan bahwa ada sekitar 15 petugas haji yang akan mendampingi 1.445 CJH yang terbagi dalam 3 kelompok keberangkatan (Kloter) pada tahun 2023.
Baca Juga:
"Jemaah haji Pamekasan terdiri dari lunas tunda tahun 2020 dan tahun 2022 sebanyak 582, porsi berjalan 490, lansia 294 dan cadangan 79 orang, dari jumlah tersebut ada sekitar 15 petugas haji,"kata Halim.
Baca Juga: Pamekasan Minta Para Calon Jamaah Jaga Kesehatan Sebelum Berangkat Haji">Dinkes Pamekasan Minta Para Calon Jamaah Jaga Kesehatan Sebelum Berangkat Haji
Halim lanjut menerangkan dengan detail beberapa tupoksi para pembina dan pendamping yang nantinya bersama dengan para jemaah tersebut.
"Terdiri dari 1 ketua kloter, 2 pembimbing kloter dan 3 orang tenaga medis. Sementara untuk pemberangkatan dan kloter pemberangkatan Calon Jemaah Haji (CJH) asal Pamekasan pihaknya masih menunggu pengundian Qur'ah/ jadwal keberangkatan. 1 Kloter biasanya sekitar 450 jemaah ditambah 5 petugas haji," ungkapnya kepada media, Selasa (28/3/2023).

Jemaah Umroh Abata Travel Medan Bakal Tiba di Medan Jelang Musim Haji

Nama Haji Ramang Sering Disebut Dalang Mafia Tanah, Kepala BPN Bilang Begini

176 Calon Jamaah Haji Kota Langsa Jalani Pemeriksaan Kesehatan Tahap Dua

TPI Gelar Verifikasi Lapangan di Lapas Narkotika Pamekasan, Simak Selengkapnya

Laporan untuk Penegak Hukum: Dugaan Mark-Up di Rumah Sakit Haji Medan
