Usai Pengukuhan KDEKS di Aceh, Wapres Dijadwalkan Bertolak Ke Sumbar

Pengukuhan tersebut berdasarkan Keputusan Gubernur Aceh Nomor: 500/1293/2023
tanggal 17 Juli 2023 tentang Pembentukan Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan
Syariah Provinsi Aceh, dan dalam rangka pelaksanaan fungsi koordinasi KNEKS
bersama seluruh jajaran Pemerintah Provinsi Aceh dalam pembangunan dan
pengembangan ekonomi dan keuangan syariah.
Baca Juga:
Baca Juga :Aceh Ditangkap Polisi gegara Promosikan Judi Online, Ngaku Dibayar 2,5 Juta">Selebgram Asal Aceh Ditangkap Polisi gegara Promosikan Judi Online, Ngaku Dibayar 2,5 Juta
Usai menghadiri Pengukuhan KDEKS Provinsi Aceh, Ma'rufAmin melanjutkan
rangkaian agenda kunjungan kerjanya menuju Provinsi Sumatra Barat (Sumbar).
Ma'rufAmin diagendakan lepas landas dari Bandara Internasional Sultan
Iskandar Muda, Banda Aceh, Provinsi Aceh, menuju Bandara Internasional
Minangkabau, Padang Pariaman, Sumatra Barat,Kamis petang, pukul 15.05
WIB.
Di Padang, Sumatera Barat, Jumat (8/9), Ma'rufAmindiagendakan
meresmikan Pembukaan Minangkabau Halal Festival di Universitas Negeri Padang,
serta menghadiri World Islamic Entrepreneur Summit (WIES) 2023 High Level
Dialogue yang diselenggarakan di Pangeran Beach Hotel Padang.
Turut mendampingi Wapres dalam kunjungan kerja kali ini, Kepala Sekretariat
Wapres Ahmad Erani Yustika, Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Ekonomi dan
Peningkatan Daya Saing Guntur Iman Nefianto, Deputi Bidang Administrasi Sapto
Harjono Wahjoe Sedjati, Staf Khusus Wapres Mohamad Nasir, Masduki Baidlowi, dan
Zumrotul Mukaffa. (dhan/ant)

Satresnarkoba Polres Langsa Bongkar Jaringan Kokain Lintas Provinsi, Enam Tersangka Diamankan

Satresnarkoba Polres Langsa Bongkar Jaringan Kokain Lintas Provinsi, Enam Tersangka Diamankan

Mahasiswa KKN UNSAM Bantu Warga Mendapat Aliran Listrik Normal Usai 4 Bulan Menunggu

Gagalkan Peredaran 272 Kg Ganja Asal Aceh, Polda Sumut Amankan Dua Pelaku

Perjuangan Abadi Cut Nyak Dien di Tanah Pengasingan Hingga Dijuluki 'Ratu Aceh'
