Pekerjaan Jalan Sotabar Diprediksi Rampung Akhir Tahun

Habibi - Kamis, 24 Agustus 2023 18:00 WIB
Pekerjaan Jalan Sotabar Diprediksi Rampung Akhir Tahun
Habibi
Ilustrasi : Jalan rusak

bulat.co.id -PAMEKASAN | Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga (DPUBM) Jawa Timur, Edy Tambeng Widjaja, mencatat ruas Jalan Pamekasan Sotabar masuk dalam kategori Inpres Jalan Daerah (IJD). Pekerjaan tersebut sumber anggarannya berasal dari pemerintah pusat atas usulan pemerintah daerah.

Advertisement

Wilayah Pantura Sotabar - Pamekasan tersebut masuk dalam kategori prioritas utama dari 9 daerah yang persyaratan pengusulan perbaikannya terpenuhi.

Baca Juga:
Baca Juga :Gubernur Jatim Ke Bakorwil IV Pamekasan Ajak ASN Tingkatkan Kinerja
"Paket 1 ditahap perijinan diperkirakan kontrak pada September 2023 dan selesai pada Desember 2023 atau 3,5 bulan. Untuk paket 2 sudah berkontrak pada 21 Agustus 2023, saat ini pengerjaan pengukuran lapangan dan mobilisasi alat berat sudah dimulai serta diperkirakan rampung pada 29 Desember 2023," kata Edy Tambeng Widjaja usai menghadiri sapa ASN di Bakorwil IV Pamekasan.



Anggaran yang disediakan dalam pengerjaan ruas Jalan Pamekasan Sotabar paket 1 sekitar Rp37 M dan paket 2 sekitar Rp26,6 M.

Baca Juga :Alat EWS Belum Terpasang, PUPR: Terkendala Anggaran

"Di tahun 2023 ini Pemprov Jatim mendapatkan alokasi IJD pada ruas Pamekasan Sotabar dengan 2 paket konstruksi yang dikerjakan oleh Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Jawa Bali (BBPJN)," urainya.

Perlu diketahui, dua paket kontruksi tersebut meliputi Paket 1 (ruas Jalan Pamekasan Sotabar KM 27+800 sd KM 32+500 sepanjang 4,7 KM dan Jalan Pamekasan Sotabar KM 38+150 sd KM 42+250 sepanjang 3,08 KM). Sementara paket 2, ruas jalan Pamekasan Sotabar KM 32+500 sd KM 38+170 sepanjang 5,67 KM.

Halaman :
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru