Warga Tanah Karo Tewas Terlindas Truk di Binjai
bulat.co.id -BINJAI | J Sihombing, (24), warga Jalan Irian, Gang Sederhana II, Desa Lau Cimba, Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Tanah Karo, tewas terlindas truk di Jalan Soekarno Hatta, Kecamatan Binjai Timur, Kota Binjai, Selasa (29/8) sekitar pukul 11:15.
Informasi yang dihimpun, saat itu korban sedang mengendarai sepedamotor Vixion BL 6703 UAH dari arah Kota Binjai menuju Kota Medan.
Baca Juga:
Baca Juga :Kunjungan ke Binjai, Jokowi Resmikan SPAM Regional Mebidang
Akibat senggolan itu, korban terlempar dan masuk ke kolong truk dengan BK 8953 FU yang dikemudikan Amri, 42. Seketika itu korban tewas di tempat dengan kondisi yang sangat mengenaskan.
Korban disebutkan tinggal di Aceh dan sedang berkunjung di rumah keluarganya di Kota Binjai. Selanjutnya, korban meminjam sepedamotor dengan maksud untuk melihat-lihat suasana kota dengan julukan Kota Rambutan itu. Namun nahas, korban menabark mobil dan tergilas truk.
Baca Juga :Binjai yang Dilalui Jokowi Mendadak Ditempel">Ruas Jalan di Kota Binjai yang Dilalui Jokowi Mendadak Ditempel
Kecelakaan yang menelan
korban jiwa ini menyebabkan kemacetan lalu lintas. Personel Brimob terjun ke
lokasi untuk mengurai kemacetan. Tak berapa lama, personel Unit Gakkum Sat
Lantas Polres Binjai turun ke lokasi dan mengamankan kendaraan yang kecelakaan.