Minim Informasi, 5 Mobil Ambulance Sehat Binjai ‘Sakit’?

- Rabu, 09 Agustus 2023 17:15 WIB
Minim Informasi, 5 Mobil Ambulance Sehat Binjai ‘Sakit’?
internet
Wali Kota Binjai Amir Hamzah saat meluncurkan 5 ambulance sehat yang digunakan untuk melayani kesehatan masyarakat kurang mampu

Advertisement


Baca Juga:

Terpisah, Camat Binjai Barat, Oskar Arifandi, mengaku mobil ambulance yang menjadi program Pemko Binjai masih terparkir di kecamatan. "Masih bang, lebih tepatnya sering terparkir di Puskesmas ya bang," kata Oskar.

Mencari tahu informasi terkait 5 ambulance dan 3 motor sehat ini, wartawan mencoba melalui aplikasi yang diluncurkan Pemko Binjai (Binjai Satu Aplikasi). Setelah didownload, terdapat sejumlah aplikasi di dalamnya, termasuk e-Ambulance dan pelayanan ambulance kegawatdaruratan (PSC).

Dari laman tersebut, didapati call center 08116090119. Ketika dihubungi, wartawan terhubung ke operator. Dari sambungan seluler, operator wanita tersebut mengatakan, bahwa mereka hanya melayani ambulance kegawatdaruratan.

"Kalau 5 ambulance dan 3 motor sehat itu bisa tanya langsung ke Dinkes ya pak. Kami hanya melayani kegawatdaruratan. Kami berpusat di Tandem, Jalan MT Haryono. Tidak bisa melakukan pelayanan. Kalau butuh ambulance, seperti ada kecelakaan bisa kami meluncur dan ini 24 jam," ucapnya.

Lantas, bagaimana sebenarnya mendapatkan layanan 5 ambulance dan tiga motor sehat yang diluncurkan wali kota? Apakah benar program ini hanya menghabiskan anggaran tanpa memberikan pelayanan sebagaimana tujuan awlnya?

Untuk mendapatkan jawaban dari pertanyaan itu, wartawan mencoba menghubungi Sekretaris Kesehatan Kota Binjai, dr Indra Tarigan. Namun, hingga berita ini dirilis yang bersangkutan belum dapat dikonfirmasi. Sebab, ketika dihubungi dan dilayangkan pesan melalui whatsapp, dr Indra belum memberikan jawaban.

Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru