Timbunan Sampah Sebarkan Bau Busuk di Tengah Jalan Pasar Petarukan Pemalang

- Minggu, 16 April 2023 14:50 WIB
Timbunan Sampah Sebarkan Bau Busuk di Tengah Jalan Pasar Petarukan Pemalang
bulat.co.id/Ragil Surono
Tumpukan sampah di tempat pembuangan sementara belakang Pasar Petarukan Pemalang.

bulat.co.id -Timbunan sampah sebarkan bau busuk di jalur Desa Petarukan, tepatnya di belakang Pasar Petarukan arah menuju Desa Iser dari Barat ke Timur, Minggu (16/4/2023).

Advertisement

Nor (40) seorang pengguna jalan yang melintas, mengaku sangat terganggu dengan bau busuk yang menyengat ketika melintas di lokasi pembuangan sampah.

Baca Juga:
Baca Juga:Selama Bulan Puasa Jumlah Pengangkutan Sampah di Pekalongan Ditambah

"Baunya sangat menganggu pengguna jalan, mestinya lokasi pembuangan di pindahkan," katanya.

Sementara itu kepala seksi kebersihan dan persampahan pada Dinas lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pemalang, Nur Ali Sadikin ketika dikonfirmasi lewat sambungan teleponnya tidak aktif.


Ditempat sampah seorang pedagang di dekat lokasi sampah juga merasa keberatan. Pedagang yang tak ingin disebutkan namanya tersebut menuturkan seharusnya tempat pembuangan sampah jangan di dekat lokasi para pedagang.

"Kebetulan yang saya jual makanan, jadi para pembeli terkadang enggan mampir karena bau busuk sampah," protes pedagang tersebut.

Halaman :
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru