Walikota Pekalongan Minta Masyarakat Harga Perbedaan Tanggal Idul Fitri

bulat.co.id - Pimpinan Pusat Muhammadiyah sebelumnya telah mengumumkan tanggal awal puasa Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri serta Idul Adha pada tahun 2023 ini ,berdasarkan hasil Hisab Hakiki Wujudul Hilal. Berdasarkan hasil perhitungan tersebut maka penetapan awal puasa Ramadan sama. Namun, ada kemungkinan terjadi perbedaan dalam penetapan Idul Fitri dan Idul Adha.
Baca Juga:
Menindaklanjuti adanya kemungkinan penetapan Hari Lebaran Idul Fitri 1444 H/2023 M yang berbeda antara Muhammadiyah dan NU, Walikota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid meminta kepada segenap Masyarakat bisa tetap saling tolerasi dan menjaga kondusivitas di tengah perbedaan tersebut.
Baca Juga: Pekalongan Izinkan Pedagang Berjualan Kembali di Alun-alun">Pemkot Pekalongan Izinkan Pedagang Berjualan Kembali di Alun-alun
Pernyataan tersebut disampaikan Walikota dalam kegiatan Ngobrol Bareng Walikota dan Wakil Walikota Pekalongan dalam rangka Kesiapan Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah yang diselenggarakan oleh Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokompim) Setda Kota Pekalongan di Guest House Rumah Dinas Walikota Pekalongan, Jumat sore (7/4/2023).
Selain Walikota Aaf, sapaan akrabnya dan Wakil Walikota Pekalongan, Salahudin sebagai narasumber, hadir pula Kapolres Pekalongan Kota, AKBP Wahyu Rohadi, perwakilan Kodim 0710/Pekalongan dan perwakilan Kejaksaan Negeri, serta diikuti perwakilan dari Media Cetak, Online, Televisi maupun radio untuk berdiskusi tentang kesiapan menyambut Idul Fitri di Kota Batik Tahun 2023 ini.

Tempat Pembuangan Sampah di Lahan Hutan Milik KPH Pekalongan Timur Tuai Kritik Warga

Jalin Silaturahmi Dengan Ulama dan Warga, Rizal Bawazier Hadiri Khaul Bawang Kabupaten Batang

Begini Cara Keluar dari WhatsApp Group Tanpa Ketahuan

Tips Mengatasi Kecanduan Gadget Pada Anak

Buaya Muncul di Kali Loji Hebohkan Warga Pekalongan
