Pusda Jatim Lakukan Normalisasi Sungai Jombang, DPUPR Pamekasan Tunggu Anggaran Rp100 Juta

bulat.co.id - Dinas PU Sumber Daya Air (PUSDA) Provinsi Jawa Timur melaksanakan kegiatan normalisasi Sungai Jombang. Kepala UPT PUSDA Wilayah Kepulauan Madura, Anton Daniswara mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan secara swakelola.
Baca Juga:
"Kami lakukan pengerjaan pengerukan ini untuk masyarakat Pamekasan dengan estimasi pekerjaan swakelola dengan mengunakan satu alat berat jenis excavator. Titik pertama kami lakukan di desa Laden Kecamatan Kota Pamekasan. Kemudian, dilanjutkan dengan titik lainnya yang berbeda-beda lokasinya," katanya.
Baca Juga: Masalah Sampah di Pemalang Terkendala Alat yang Sudah Usang
Dilanjutkannya, pengerjaan akan dilakukan pada titik point paling vital terlebih dahulu."Planing kita di tiga lokasi berbeda di Pamekasan" katanya saat dihubungi media ini melalui pesan elektronik WhatsApp, Jumat (10/3/2023).
Dihubungi terpisah, Kepala Bidang Pemberdayaan Sumber Daya Air dan Sungai pada Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Pemkab Pamekasan Agus Priambodo menuturkan bahwa pihaknya siap berkolaborasi dengan provinsi dengan melibatkan alat berat yang sama.

Tak Hanya Yudi Irawan, Pj. Gubsu Janji Tindak Tegas PNS Tidak Netral di Pilgub Sumut

PNS Pemprov Sumut Ketangkap Jadi Ketua Relawan Paslon di Pilkada Serentak

Jalan Lintas Tengah Sumatera Tersumbat di Batu Jomba, Ini Jalur Alternatifnya

Resmikan Ruas Jalan di Pegajahan, Bupati Sergai sebut Jalan Belum Tersentuh, Akan Kami Selesaikan

Proyek Underpass Gatot Subroto Medan Makan Korban, Pengendara Terjatuh
