Tingkatkan Profesionalisme Lewat Seminar Sehari PWI Labuhanbatu

- Kamis, 02 Maret 2023 13:07 WIB
Tingkatkan Profesionalisme Lewat Seminar Sehari PWI Labuhanbatu
Istimewa
Seminar Sehari PWI Labuhanbatu.

bulat.co.id - Persatuan Wartawan Indonesia (Labuhanbatu) gelar seminar sehari bertema Mewujudkan Pers Profesional Sebagai Mitra 'Bolo' Labuhanbatu, pada Kamis (2/3/2023). Kegiatan ini digelar masih dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2023.

Advertisement

Baca Juga:

Dalam kata sambutannya, Ketua PWI Labuhanbatu Ronny mengharapkan kegiatan seminar sehari ini mampu meningkatkan profeionalisme para insan pers, khususnya para wartawan di daerah Labuhanbatu.

Baca Juga: Penggiat Perempuan dan Anak Sumut Launching Rumah Singgah Sumut

"Terimakasih atas kepedulian Asian Agri yang telah mendukung seminar jurnalistik ini. Perusahaan berharap, peserta dapat memanfaatkan seminar pers ini untuk semakin meningkatkan profesionalisme rekan-rekan pers di daerah, khususnya wilayah Labuhanbatu," kata Ronny.

Adapun pemateri yang dihadirkan adalah Ketua Dewan Kehormatan PWI Sumut, M Syahrir, yang menyampaikan materi terkait 'kompetisi menuju profesionalisme wartawan. Pemateri kedua tidak lain adalah Wakil Ketua Bidang Pendidikan PWI Sumut, Sugiatmo.


Pemateri kedua membahas tentang 'perlukah profesionalisme wartawan di era digital'. "Baik dalam dunia digital atau pun cetak, wartawan harus menjunjung profesionalisme selama bekerja. Hal ini telah diatur secara tegas dalam UU Pers Nomor 40 tahun 1999 dan Kode Etik Jurnalistik (KEJ)," kata Sugiatmo.

Ditambahkannya, profrsionalisme wartawan sangat dibutuhkan karena menurut data kominfo.go.id, ada sekitar 800.000 situs di Indonesia yang terindikasi sebagai penyebar informasi palsu. "Wartawan yang profesional adalah wartawan yang menaati kode etik Jurnalistik dan memenuhi standar kompetensi wartawan," lanjutnya.

Perlu diketahui, kegiatan ini kerjasama PWI Labuhanbatu dan Asian Agri.

Halaman :
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru