Ketua Panwaslu Kecamatan Pangururan, Lantik 113 PTPS

- Senin, 22 Januari 2024 21:31 WIB
Ketua Panwaslu Kecamatan Pangururan, Lantik 113 PTPS
bulat.co.id - Ketua Panwaslu Kecamatan Pangururan Tetty Naibaho melantik 113 Pengawas TPS terpilih. Acara berlangsung di Aula AE. Manihuruk Desa Lumban Suhi-suhi Toruan Kecamatan Pangururan, Senin, 22 Januari 2024Tetty Naibaho mengucapkan selamat kepada 113 Pengawas TPS yang baru dilantik dan selamat bergabung menjadi keluarga besar pengawas.

Advertisement
"Kami sampaikan selamat atas dilantiknya teman-teman semua. Pengawas TPS merupakan garda terdepan pengawas. Ujung tombak pengawasan dan hakim tunggal di TPS. Kawan kawan Pengawas TPS adalah wajah Panwaslu Kecamatan Pangururan. Suksesnya pengawasan di tempat kita masing-masing ada di tangan kawan kawan." Ujar Tetty

Baca Juga:
Lebih lanjut Tetty Naibaho menegaskan untuk tetap menjaga soliditas dengan sesama pengawas dan menjalin kordinasi dan komukasi yang baik dengan KPPS di desa kelurahan masing-masing dan yang utama tetap menjaga netralitas sebagai pengawas.

Sementara Kapolsek Pangururan AKP Marlen Sitanggang dalam sambutannya menghimbau agar Pengawas TPS adil dan jujur sebagai pengawas.

Ketua FKTM Pangururan Aripin Naibaho mengatakan, selaku masyarakat Pangururan berharap pelaksanaan Pemilu berjalan dengan baik, sukses dan berharap pengawas tetap netral.

Dan Ramil Pangururan Sugino berharap para pengawas TPS yang terpilih harus menghindari politik uang.

"Ini tugas negara bukan pribadi dan laksanakan dengan baik sebagai pengawas Desa maupun Kelurahan dan pengawas TPS" Ujar Dan Ramil Pangururan Sugino.

Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru